Main Article Content

Firman Nurbudi P.
Tita Tanjung S.
Ratna Novita P.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh persepsi matematika terhadap hasil belajar matematika ditinjau dari perspektif gender siswa kelas V SD Negeri di Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan teknik sampling dengan purposive sampling area. Hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai sig untuk gender adalah sebesar 0,816 > 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan nilai metematika yang dipengaruhioleh gender. Nilai sig untuk Persepsi adalah sebesar 0,924 > 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan nilai metematika yang dipengaruhi oleh tinggi rendahnya persepsi. Tidak ada perbedaan hasil belajar antara siswa kelas V yang memiliki persepsi matematika tinggi dengan siswa kelas V yang memiliki persepsi matematika rendah di siswa kelas V SD Negeri Sekecamatan Pasongsongan. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan tidak terdapat perbedaan nilai metematika yang dipengaruhi oleh gender.


 

Article Details

How to Cite
P., F. N., S., T. T., & P., R. N. (2021). PENGARUH PERSEPSI MATEMATIKA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI PERSPEKTIF GENDER SISWA KELAS V SD NEGERI DI KECAMATAN PASONGSONGAN KABUPATEN SUMENEP. LENSA (Lentera Sains): Jurnal Pendidikan IPA, 3(1), 17-24. https://doi.org/10.24929/lensa.v3i1.152