Main Article Content

Ade Mayasari
Asrizal Asrizal
Usmeldi Usmeldi

Abstract

Effect Size Pengaruh Pembelajaran Berbasis SETS Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Dan Hasil Belajar Siswa. Penelitian ini bertujuan menganalisis effect size pengaruh pembelajaran fisika dan sains berbasis SETS (Science, Technology, Environment, and Society) terhadap kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa karena pembelajaran Fisika dan IPA memerlukan kemampuan berpikir kritis dalam memecahkan solusi baik dalam pembelajaran di sekolah maupun bekal siswa dalam memecahkan permasalahan di masyarakat sedangkan pembelajaran yang tidak berbasis SETS kurang mampu meningkatkan kemampuan tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian meta-analisis. Subjek penelitian ini adalah 20 artikel yang telah dipublikasi oleh beberapa jurnal di Indonesia tentang pengaruh pembelajaran berbasis SETS terhadap kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah pemberian kode (coding) dengan metode yang digunakan memakai analisis deskriptif kuantitatif dengan pedoman effect size. Setelah mendapatkan nilai effect size, nilai tersebut kemudian dapat dimasukan dalam kategori effect size yang sesuai. Berdasarkan data yang telah dianalisis dapat disimpulkan bahwa pembelajaran berbasis SETS memberikan effect size dengan kategori sedang hingga sangat tinggi terhadap kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa.

Article Details

How to Cite
Mayasari, A., Asrizal, A., & Usmeldi, U. (2023). EFFECT SIZE PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS SETS TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN HASIL BELAJAR SISWA. LENSA (Lentera Sains): Jurnal Pendidikan IPA, 13(1), 67-76. https://doi.org/10.24929/lensa.v13i1.301